Infograris APBDesa merupakan sarana sosialisasi/bentuk transparansi anggaran pendapatan dan belanja desa kepada masyarakat, sehingga masyarakat dapat mengetahui semua penggunaan dana yang bersumber dari pemerintah pusat, provinsi, maupun desa. Selain melalui infografis masyarakat juga dapat melihat info-info terkait pengggunaan DD, ADD, PBB, PAD, dll melalui web desa, instagram, Facebook. Pemasangan infografis APBDesa tahun 2024 dan infografis realisasi APBDesa tahun 2023 ini terdapat didepan Balai Desa Pakel, Pustu Pakel, dan Pertigaan Baruklinting RT 02 RW 01 Desa Pakel.